Purwakarta, 25 November 2024 – Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional 2024, Ketua Yayasan Al-Muhajirin, Dr. Hj. Ifa Faizah Rohmah, M.Pd., bertindak sebagai pembina upacara. Dalam amanatnya, beliau menyampaikan pesan mendalam tentang peran dan jasa guru sebagai pilar utama pendidikan.
"Hari ini adalah hari bersejarah bagi kita semua," ungkapnya. "Sebagai santri dan pelajar, kita takkan mampu meraih keberhasilan tanpa dukungan seorang guru."
Ketua Yayasan juga menegaskan pentingnya peran guru:
Pesan untuk Generasi Pendidik
Ketua Yayasan juga mengingatkan bahwa menjadi guru adalah proses pembelajaran sepanjang hayat. "Jika ingin menjadi guru yang baik, maka kita harus terus belajar. ما زلنا طالبا – Kita tetaplah pelajar."
Upacara diakhiri dengan refleksi tentang pentingnya dedikasi para guru dalam membangun generasi yang berilmu dan berakhlak. Hari Guru Nasional ini menjadi momentum untuk menghargai jasa para pendidik yang telah mencurahkan seluruh hidupnya demi kemajuan bangsa.
Selamat Hari Guru Nasional 2024: Cahaya Ilmu untuk Peradaban Bangsa.
Tinggalkan Komentar