Alhamdulillah, santri Takhossus Kitab Pondok Pesantren Al-Muhajirin telah berhasil menyelesaikan ujian Tasmi' Nadhom Maqsud. Kegiatan Tasmi' ini merupakan bagian dari ujian kenaikan tingkat hafalan mereka.
Tasmi' Nadhom Maqsud adalah salah satu bentuk ujian penting yang menguji kemampuan hafalan dan pemahaman santri dalam menguasai materi kitab kuning. Keberhasilan santri dalam ujian ini menunjukkan dedikasi dan kerja keras mereka dalam mendalami ilmu agama.
Kami memohon doa restu dari Bapak dan Ibu sekalian agar para santri senantiasa diberi kemudahan dan kelancaran dalam proses belajarnya. Semoga mereka mampu menghafal dan memahami lebih banyak lagi ilmu-ilmu agama yang bermanfaat. Aamiin yaa rabbal 'alamiin.
Dengan prestasi ini, semoga semangat belajar para santri semakin meningkat dan mereka terus mengukir prestasi yang membanggakan di masa mendatang.
Tinggalkan Komentar